logo blog

'Apakah Bapak Akan temui pendemo 4 november ?', Ini Jawaban Presiden Jokowi

'Apakah Bapak Akan temui pendemo 4 november ?', Ini Jawaban Presiden Jokowi

Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) berjanji akan tetap berkantor seperti biasa, meski ada rencana demonstrasi besaran-besaran yang akan dilakukan sejumlah ormas Islam 4 November besok.



Menurut JK, dirinya akan tetap menjalankan aktivitas seperti biasa di Kantor Wakil Presiden. Begitu ‎pun dengan Presiden Jokowi akan tetap berkantor di Istana Negara.
‎"Presiden di sini, saya di sebelah. Ya kita konsultasi kalau ada apa-apa. Tidak akan meninggalkan tempat," ujar JK di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (3/11/2016).

Hal senada juga disampaikan Jokowi. Mantan Gubernur DKI Jakarta ini berjanji akan tetap berkantor seperti biasa, meski kantornya akan digeruduk para demonstran. 
Saat ditanya mengenai kemungkinan Jokowi untuk menemui atau menerima para demonstran, mantan Gubernur DKI Jakarta itu enggan memberi jawaban secara pasti. "Ya besok lah, yang jelas saya ada di Jakarta," tandasnya.  (sn)




**| republished by Lentera Kabah
Lentera Kabah

Share this:

Enter your email address to get update from ISLAM TERKINI.

No comments

About / Contact / Privacy Policy / Disclaimer
Copyright © 2015. Berita Lintas Muslim 24 Jam - All Rights Reserved
Template Proudly Blogger