logo blog

Hati-hati, Orang yang Tidak Mau Shalat Berjamaah Karena Dipengaruhi Setan

Hati-hati, Orang yang Tidak Mau Shalat Berjamaah Karena Dipengaruhi Setan

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhpAd5XjtoQeLNKVqbbfV28Kq4nYsxvT7JKuuYTfdBif5OP7llKctFzyqpHCWEPsf8GC1H4-MnH07VvCkN7IMCf5vs10dkT_LZG6BGkjhvzsK_o4tqzKfSXLzLIs2KSg0_kR9ZUCyS6iYE/s1600/sholat-jamaah.jpg

SHALAT merupakan tiang agama bagi umat muslim. Itu artinya, tanpa shalat umat muslim akan mengalami keboborokan. Selain itu, Rasulullah mengajarkan umatnya untuk melakukan shalat ini terutama shalat wajib untuk dilakukan secara berjamaah. Mengingat pahala yang didapatkan oleh orang yang shalat berjamaah sangatlah banyak,

Tapi, tahukah Anda? Meski shalat berjamaah mendapatkan pahala yang lebih banyak daripada shalat sendirian, masih banyak orang yang tidak mau melakukannya. Orang-orang yang tidak mau melaksanakan shalat berjamaah ternyata mendapatkan pengaruh dari setan.

“Jika ada tiga orang di sebuah perkampungan atau lembah, mereka tidak mengerjakan salat berjamaah, maka mereka telah dipengaruhi setan. Karena itu, kalian wajib mengerjakan salat berjamaah. Sebab, hanya kambing yang terpencil dari kawanannya yang akan menjadi mangsa serigala,” (HR. Abu Dawud).

Tidak dapat dipungkiri bahwa setan akan senantiasa membisikan keburukan kepada manusia agar kita terjerumus dalam kesesatan seperti yang terjadi padanya. Mereka akan datang untuk menggoda dari segala sisi manusia tersebut berada.

 https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjWSJTEDLYCSIbDcRqGkZGDGRtV7QOqC8mYyBKHsZURukEA8ZkMXbqC-WSGUwytOUchFSbuWdC1bKXE2K_Ph0yaOFpmxq_b4zD6_d2nprdE_fZsJvWxCVXCi72CUuTF8mpMhRiQo_gjxqjb/s1600/5+Kesalahan+Fatal+Makmun+Saat+Sholat+Berjamaah.jpg

Bagi orang yang kuat imannya, maka mereka akan selamat dari godaan tersebut. Akan tetapi, bila keimanan dan keyakinan kita masih kurang maka hal yang demikian ini wajib menjadi kewaspadaan. Namun, setan tidak akan goyah untuk tetap menggoda manusia walaupun orang tersebut rajin beribadah.

Salah satu caranya adalah dengan masuk dan merusak amal ibadah tersebut, seperti halnya salat. Memilih salat sendirian ketimbang berjamaah sudah termasuk dalam terpengaruh bisikan setan. Sebab setan tidak menginginkan manusia untuk mendapatkan pahala berlipat ganda dari Allah subhanahu wa ta'ala.

Selain itu, dengan salat sendirian juga akan memudahkan setan untuk merusak ibadah tersebut. Caranya dengan mengganggu konsentrasi kita agar salah membaca ayat, melakukan gerakan atapun membuat pikiran kita kemana-mana ketika tengah melaksanakan salat tersebut.

Dikutip dari infoyunik.com, setan akan terus menganggu manusia ketika salat, karena salat merupakan tiang agama. Maka dari itu, setan tidak menginginkan manusia untuk melaksanakan perintah mulia tersebut dengan sebaik-baiknya.

Oleh sebab itu, apabila masih diberikan kesempatan oleh Allah subhanahu wa ta'ala untuk melaksanakan salat berjamaah maka kerjakanlah. Jangan mudah terpujuk rayuan setan dengan memilih mengerjakan salat sendirian. Sesungguhnya tempat setan itu adalah di neraka, dan ia adalah makhluk Allah yang buruk perilakunya.



**| republished by Lentera Kabah
Lentera Kabah

Share this:

Enter your email address to get update from ISLAM TERKINI.

No comments

About / Contact / Privacy Policy / Disclaimer
Copyright © 2015. Berita Lintas Muslim 24 Jam - All Rights Reserved
Template Proudly Blogger